Edisi bersih bersih fuel pump - Cleaning Fuel pump Nissan March

Jika Nissan March terasa ngelitik, performa turun (tarikan terasa berat), ndut-ndutan di putaran bawah, dan sudah dilakukan penggantian busi, tune up/carbon clean tapi terasa belum terlalu ada perubahan, mungkin ini salah satu solusinya yaitu dengan membersihkan fuel pump



1. Buka tempat duduk/jok belakang dengan menarik sekali hentakan saja untuk melepaskannya dari klem (lakukan pada bagian kiri dan kanan),  berikut penampakan lobang klem dan jok nya,  agar lebih mudah di pahami


2. Buka penutup fuel pump,  ditarik saja atau di congkel perlahan menggunakan obeng minus,  karena tutupnya hanya direkatkan dengan lem

3. Lepas kabel negati di aki biar lebih aman

4.  Lepas socket kabel listrik fuel pump

5. Buka tutup pengisian bensin sebelum melepas 2 selang pada fuel pump

6. Setelah tutup bensin di lepas,  buka 2 selang yang terpasang di fuel pump

7. Lepas bracket yang menahan fuel pump,  gunakan obeng minus tumpul,  atau sejenisnya (jangan yang tajam) lalu di ketok perlahan menggunakan palu dengan arah berlawanan jarum jam untuk membukanya

8. Lepas bracket,  dan tarik perlahan fuel pump nya, (hati-hati ada karet seal jangan sampai masuk/jatuh ke dalam tangki)



9. Lepas tutup bagian bawah pada fuel pump,  ada 3 klem

10. Jika tutup bagian bawah sudah lepas,  bersihkan menggunakan bensin dan carburetor cleaner pada seluruh part,  khususnya pada filter yang berbentuk seperti saringan teh celup

11.  Disamping saringan ada semacam pipa pendek, jika masih ada bensin tersisa coba dikocok fuel pumpnya dan lihat jika bbm yang keluar dari lubang pipa tersebut kotor, lakukan pencucian menggunakan bensin secara berulang2 dengan memasukkan kembali bensin lewat lubang tersebut (bisa menggunakan selang, atau bekas tabung tinta suntik printer), dan dikeluarkan lagi, lakukan sampai warna bbm sudah tidak kotor lagi. (cat: saat melakukannya hati-hati terhadap pelampungnya yah, agar tidak patah atau bengkok)

12. Jika sudah bersih,  pasang kembali fuel pump nya

13. Pasang kembali aki

14. Lakukan reset ECU (disini)

Setelah fuel pump nissan march dibersihkan,  tarikan terasa lebih ringan dan enteng, ndut-ndutan di putaran bawah tereduksi, mesin ngelitik juga hilang.

lihat juga: http://nissanmarchid.blogspot.com/2017/10/nissan-march-tiba-tiba-mati-dan-tidak.html

Comments