Cara Mengatasi RPM Naik Turun Nissan March


Berikut cara mengatasi RPM Naik Turun pada Nissan March, cara ini sudah saya coba sendiri dan berhasil mengatasi masalah tsb pada marmut (march imut) saya.

  1. Kunci kontak dalam posisi OFF
  2. Putar kunci kontak ke posisi ON dan tunggu 3 Detik lalu putar kembali ke OFF
  3. Posisi kontak masih di OFF, tunggu 10 Detik, lalu putar ke ON dan tunggu 3 Detik lagi, lalu kocok/injak pedal gas sebanyak 5 kali (ikuti durasi detik saja selama 5 detik)
  4. Lepas pedal gas, dan tunggu 7 Detik
  5. Kemudian tekan pedal gas hinga lampu Check Engine Berkedip
  6. Jika lampu check engine sudah berhenti berkedip, lepas pedal gas
  7. Nyalakan Mesin
  8. pada saat mesin baru dinyalakan kemungkinan RPM masih blm stabil, tunggu beberapa detik, maka RPM akan Stabil
  9. Selesai
Jika masih belum normal, bisa mengulangi kembali dari awal, kemungkinan Timingnya kurang pas
(saya juga baru berhasil di percobaan ke 2)





ada juga yang sudah menggunakan cara ini untuk Nissan Livina dan berhasil, untuk tipe Nissan lainnya saya blm tau apakah bisa juga menggunakan cara ini atau tidak.

Namun Jika sudah menggunakan cara ini dengan seksama, dan masalah belum terselesaikan, sebaiknya segera bawa marmut anda ke BeRes terdekat.

artikel yang berkaitan: mengatasi-rpm-turun-hingga-500

Comments

  1. Mau tanya min, ini naik turun ketika idle? Dan kondisi seperti apa yg bikin kita boleh coba metode ini?

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, ketika posisi idle, namun akan sangat terasa jika mobil lagi dibawa jalan, dan ketika posisi berhenti/mau berhenti (RPM turun), RPM langsung gak stabil (naik-turun) dan turunya bisa hampir 500 sampai mesin bergetar dan seperti mau mati, lalu RPM naik lagi ke 1000 lebih

      Delete

Post a Comment